Rapat Koordinasi ICARE Sulawesi Utara
Kepala BSIP Tanaman Palma Dr. Steivie Karouw, STP, M.Sc didampingi Ketua Tim Kerja Layanan Pengujian dan Penilaian Kesesuaian Standar Tanaman Palma Dr. Patrik Pasang, STP, MT, mengikuti Rapat Koordinasi Program Integrated Corporation of Agricultural Resources Empowerment (ICARE) di Sulawesi Utara, Senin (10/6/2024).
Kegiatan dengan BSIP Sulawesi Utara dan Pemerintah Kabupaten Minahasa Utara tersebut digelar di Hotel Grand Whiz Manado tersebut untuk mendukung keberhasilan budidaya dan pemanfaatan komoditas Kelapa dan Jagung untuk petani yang menjadi sasaran Program ICARE.
Kegiatan dibuka Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Minahasa Utara Ir. Novly G. Wowiling, M.Si. Dia mengapresiasi program ICARE karena sangat bermanfaat untuk petani. Dalam kegiatan tersebut peserta juga dibekali materi Kepala Dinas Pertanian Minahasa Utara Ir. Wangke Karundeng, M.Si. Dalam kesempatan tersebut, Kepala BSIP Sulawesi Utara Ir. Agus Salim, MP memberi cendera mata kepada Pemerintah Kabupaten Minahasa Utara yang selama ini sudah berkolaborasi mendukung Program ICARE.