Kelapa Panang, Tanaman Perkebunan Potensial dari Bolaang Mongondow Timur
MANADO- Tanaman kelapa selalu menjadi topik menarik untuk dibahas. Pohon serbaguna tersebut menyimpan kekayaan yang terus dikembangkan dari waktu ke waktu. Satu lagi kelapa yang potensial asal Kabupaten Bolaang Mongodow Timur (Boltim), Sulawesi Utara (Sulut) yakni Kelapa Panang.
Keunikan kelapa ini ada pada batangnya yang pendek, meski merupakan jenis Kelapa Dalam yang umumnya memiliki batang tinggi. Kelapa ini menjadi kebanggan warga Bumi Totabuan yang bisa dikembangkan dan dibudidayakan secara terstandar agar hasilnya maksimal. Kelapa ini sudah mulai berbunga pada umur tiga tahun setelah ditanam, dengan jumlah buah per tandan sebanyak delapan butir dan jumlah buah per pohon 135 butir.
Kelapa Panang ini tumbuh pada lahan kering iklim basah dan tumbuh baik di dataran rendah sampai 450 mdpl. Dengan produksi buah yang tinggi tersebut, Kelapa Panang bisa dikembangkan pada daerah dengan lahan kering iklim basah dengan tinggi tempat 0-500 mdpl, curah hujan >1.500-2.500 mm per tahun dengan bulan kering <6 bulan. (*)