BSIP Tanaman Palma Ikuti FGD Pengembangan Komonitas Kelapa dan Kakao 5 tahun kedepan
BOGOR – Kepala BSIP Tanaman Palma Dr. Steivie Karouw, STP, M.Sc menjadi salah satu narasumber acara Focus Group Discussion (FGD) dalam rangka Penyusunan Rencana Strategis Komite Pengarah BPDPKS Periode Tahun 2025 – 2029 dengan Tema “Tantangan Dan Arah Pengembangan Komoditas Kelapa dan Kakao Tahun 2025 – 2029, Selasa (5/11/2024)
Kegiatan dihadiri berbagai stakeholder di antaranya; Kepala Dinas Pertanian Kabupaten Minahasa Selatan, Ketua Perkumpulan Pengusaha Minyak Kelapa Indonesia (PEPMIKINDO), Dewan Kelapa Indonesia (DEKINDO), Ketua Asosiasi Kelapa Indonesia (APKI), Kepala Pusat Penelitian Kopi dan Kakao Indonesia (PUSLITKOKA), Ketua Umum Dewan Kakao Indonsia (DEKAINDO), Ketua Asosiasi Petani Kakao Indonesia (APKAI), Ketua Asosiasi Kakao Indonesia (ASKINDO) dan Deputi Keuangan Bank Indonesia. Turut hadir mendampingi Kepala BSIP Tanaman Palma yakni Fungsional PMHP Engelbert Manaroinsong, SP, M.Si.
Acara FGD dibuka Direktur Perencanaan dan Pengelolaan Dana, Direktorat Jenderal Perbendaharaan, Badan Pengelola Dana Perkebunan Kelapa Sawit, Kementerian Keuangan RI bertempat di Luminor Hotel Padjadjaran Bogor, Jawa Barat. Dalam sambutan selamat datang sekaligus pembukaan yang diwakili oleh Bapak Nugoho Adi Wibowo menyampaikan selamat datang dan apresiasi dari para undangan yang telah memenuhi undangan sehubungan dengan sedang disusunnya Rencana Strategis Komite Pengarah Badan Pengelola Dana Perkebunan Periode Tahun 2025 - 2029, dimana dokumen tersebut akan memuat sasaran strategis, arah kebijakan, program serta kegiatan terkait perkebunan Kelapa dan Kakao. Pendekatan kolaboratif antara pemerintah pusat/daerah, swasta, lembaga riset, lembaga pengujian, petani kelapa dan kakao dan masyarakat serta pelaku usaha akan sangat penting untuk mewujudkan tujuan ini.(*)